London –
VAR mati pada laga Tottenham Hotspur vs Nottingham Forest. VAR mati akibat alarm kebakaran berbunyi di tempat pengoperasian VAR.
Nottingham Forest meraih kemenangan 2-1 di kandang Tottenham Hotspur, Tottenham Hotspur Stadium, pada laga lanjutan Liga Inggris, Selasa (22/4/2025). Tim tamu bikin gol lewat Elliot Anderson dan Chris Wood. The Lilywhites hanya bisa membalas melalui Richarlison.
Seluruh laga Liga Inggris dipantau oleh Video Assistant Referee tak terkecuali laga Tottenham vs Nottingham. Namun, VAR hanya memantau duel Tottenham vs Nottingham di babak pertama.
VAR mati sepanjang babak kedua. Dikutip dari MSN, VAR mati akibat alarm kebakaran menyala di Stockley Park tempat pengoperasian VAR. Alarm kebakaran tersebut mengganggu pengoperasian dari VAR.
“Pertandingan akan berlangsung tanpa VAR hingga pemberitahuan lebih lanjut karena adanya alarm kebakaran di VAR Hub di Stockley Park,” demikian pernyataan yang tertera di akun Premier League Center X.
Untungnya tak ada kejadian krusial yang harus ditinjau oleh VAR di babak kedua. Pada babak pertama, VAR sempat mengambil keputusan penting pada laga ini.
VAR menganulir gol dari Wood akibat offside. Saat itu, VAR masih beroperasi karena belum terganggu oleh alarm kebakaran.
Kemenangan atas Tottenham membawa Nottingham berada di peringkat ketiga dengan 60 poin. Mereka unggul satu angka dari Newcastle United di urutan keempat. Sementara, Tottenham semakin terpuruk di posisi ke-16. The Lilywhites mengemas 37 poin.
(pur/krs)