Soccer Football - Champions League - Semi Final - Second Leg - Inter Milan v FC Barcelona - San Siro, Milan, Italy - May 6, 2025 FC Barcelonas Frenkie de Jong in action with Inter Milans Yann Bisseck REUTERS/Alessandro Garofalo
Alan Shearer berterima kasih ke Inter Milan dan Barcelona karena menyuguhkan semifinal Liga Champions yang hebat. (Foto: REUTERS/Alessandro Garofalo)


Jakarta

Inter Milan melawan Barcelona menyuguhkan permainan yang sangat menghibur di semifinal Liga Champions 2024/2025. Alan Shearer sampai bilang terima kasih.

Sebanyak 13 gol tercipta dalam laga Inter melawan Barcelona dalam dua leg semifinal Liga Champions. Di kandang Los Cules, skornya 3-3.

Sementara di Giuseppe Meazza, Rabu (7/5/2025) dini hari WIB, Inter vs Barcelona selesai 4-3. Inter bisa unggul 2-0 saat babak pertama berkat gol dari Lautaro Martinez dan Hakan Calhanoglu.


Barcelona menyamakan kedudukan dengan gol dari Eric Garcia dan Dani Olmo, lalu berbalik unggul via Raphinha. Inter memaksakan laga lanjut ke babak tambahan setelah Francesco Acerbi mengemas gol pada masa injury time. Kemenangan Inter ditentukan oleh Davide Frattesi pada menit ke-99.

Kejar-mengejar gol itu yang menjadi hiburan menarik untuk penonton. Oleh karena itu, pundit sepakbola yang juga mantan pemain Newcastle United, Shearer, sampai bilang terima kasih.

“Terima kasih Inter Milan dan terima kasih Barcelona sudah menyediakan buat kami hiburan luar biasa dan dua pertandingan sepakbola yang luar biasa,” kata Shearer di BBC.

“Apa yang sudah kami saksikan adalah suatu hal yang luar biasa,” kata dia menambahkan.